Jumat, 21 Juni 2013

Jurnal SSA

APLIKASI SUZUKI SERVICE ASSISTANCE
Amalia D.R, Andika K, Azhar Falaqi, Muhamad Badai, Wahyuni K.Y
Teknik Informatika
Universitas Gunadarma
ABSTRAK
Pada saat ini teknologi berkembang dengan pesat, khususnya pada smartphone. Salah satu system operasi yang banyak digunakan pada smartphone saat ini adalah Android. Aplikasi ini bertujuan membuat para pengguna mobil di Indonesia lebih peduli terhadap kendaraannya dan memudahkan pengguna dalam mendapatkan informasi tentang perawatan kendaraannya dimanapun pengguna berada. Tahapan penulisan dimulai dari pengumpulan data dari situs http://service.suzuki.co.id/ berupa teks dan gambar dalam bentuk .png yang digunakan sebagai layout halaman. Pengkodean program dibuat pada Eclipse Galileo. Aplikasi ini di uji coba menggunakan emulator dan di implementasikan pada smartphone berbasis Android.
Kata kunci : Android, Aplikasi, Suzuki Service Assistance.

PENDAHULUAN

            Android merupakan sistem operasi yang perkembangannya sangat masif dan cepat. Saat ini, android sudah identik dengan smartphone. Perkembangan aplikasi di android juga sangat cepat, bahkan tahun lalu saja, tiap bulan ada lebih dari 10 ribu aplikasi ditambahkan untuk android.
            Menyadari hal itu penulis melihat bahwa sebuah aplikasi yang memudahkan pengguna untuk melakukan suatu hal, semisal perawatan rutin pada suatu kendaraan sangat di perlukan dan tidak boleh melalaikan. Yang mana akibat dari kelalaian tersebut akan membuat kendaraan mereka mengalami masalah di jalan. Sehingga menjadikan biaya perawatan menjadi lebih besar.  Lagipula, belum tersedianya aplikasi tersebut khususnya mobil dengan merk Suzuki membuat penulis ingin membuat sebuah aplikasi yang digunakan oleh para pemilik mobil suzuki guna mempermudah dalam melakukan perawatan rutin kendaraannya. Penulisan  ini kemudian di beri judul “Aplikasi Suzuki Service Assistance”.
            Tujuan dari penulisan ini adalah membuat para pengguna mobil suzuki indonesia lebih peduli terhadap kendaraannya, Kemudiaan, mempermudah para pengguna mobil suzuki dalam melakukan perawatan rutin kendaraannya. Mengingat sejumlah pengguna mungkin sedikit lupa dengan perawatan berkala kendaraannya. Yang mana akibat dari kelalaian tersebut akan membuat kendaraan mereka mengalami masalah di jalan. Sehingga menjadikan biaya perawatan menjadi lebih besar.
METODE PENELITIAN

            Dalam membuat penulisan ini penulis melakukan beberapa langkah guna melakukan metode penelitian. Pada penulisan ini penulis melakukan Study teoritis dengan membaca beberapa tutorial pemrograman android melalui buku tentang android dan melalui penjelajahan artikel android di Internet.
            Kemudian untuk kebutuhan database pada aplikasi penulis melakukan pengambilan data melalui situs http://service.suzuki.co.id/ yang merupakan situs resmi yang di miliki oleh suzuki indonesia guna kebutuhan service. Dalam situs itu banyak terdapat panduan service mobil suzuki.
            Penelitianinimembutuhkanperangkatkeras dan perangkatlunak. Perangkatkeras yang dibutuhkanadalahsatu (1) unitnotebook pribadilengkapdenganspesifikasi mínimum Intel®CoreTM2 Duo processorT6500, Intel®GMA 4500 MHD 732MB, DDR2 2GB. Perangkatlunak yang dibutuhkanadalahECLIPSE GALILEO, dan ANDROID EMULATOR.



PEMBAHASAN

            Pada tahap analisa program aplikasi ini, penulis melakukan penganalisaan tentang Aplikasi yang telah dibuat. Analisa tersebut berupa bagaimana aplikasi tersebut digunakan, apa isi dari aplikasi tersebut, siapa yang menggunakan, mengapa aplikasi ini dibuat, kapan aplikasi ini di gunakan.
Penggunaan aplikasi ini cukup mudah yaitu pengguna hanya memilih jenis mobil,lalu tipe mobil kemudian pilih kilometer kendaraan, maka akan muncul data berisi pemberitahuan tentang suku cadang yang di ganti dan seluruh poin-poin pengecekan kendaraan suzuki. Pengguna aplikasi ini adalah pemilik mobil bermerk Suzuki. Aplikasi ini digunakan ketika akan melakukan perawatan di bengkel resmi suzuki. Sesungguhnya aplikasi ini di buat untuk membantu para pengguna, agar lebih mengetahui tentang apa saja yang harus di persiapkan saat perawatan berkala kendaraannya.
            Aplikasi ini memiliki beberapa tampilan yang berupa tampilan awal yang dimana tampilan tersebut mempunyai dua tombol pilihan, yaitu home dan exit. Kemudian terdapat tampilan menu utama saat pengguna memilih home, tampilan tersebut terdiri dari pilihan 8 jenis mobil suzuki indonesia. Jika dipilih salah satu dari 8 jenis tersebut maka akan muncul tampilan sub menu yang berisi tipe mobil dari jenis yang sama. Saat memilih tombol dari tampilan sub menu tersebut, maka akan muncul tampilan utama yang berisi spiner, button, edittext yang di gunakan sebagai output utama program Suzuki Service Assistance.

Gambar 1. Navigasi Program Suzuki Service Assistance
            Storyboard merupakan gambaran umum dari tampilan suatu aplikasi pada layar secara detail. Dalam storyboard digambarkan semua elemen yang akan tampil pada layar seperti letak teks, desain gambar, posisi tombol dan gambar. Storyboard tersebutakandijelaskanpadagambarberikutini :

Gambar 2. Storyboard
            Pada tahap pengujian program ini penulis akan menampilkan program aplikasi dengan menggunakan emulator android yang terinstall dalam komputer. Dalam penginstallannya spesifikasi minimumnya adalah Android Versi 2.2.1 Froyo, layat TFT 3.2 inch HVGA, dan Processor 600 MHz. Untuk menjalankan aplikasi, penulis dapat mengklik run application setelah itu tunggu beberapa saat sampai aplikasi terinstall pada android emulator.Jika telah ter-install maka awal yang dilihat yaitu pada tampilan awal program suzuki service assistance.

Gambar 3. Tampilan Awal
            Pada tampilan utama suzuki service assistance terdapat 2 tombol diantaranya tombol home yang akan menampilkan menu utama, dan tombol satu lagi yaitu exit yangberguna untuk keluar dari aplikasi.

Gambar 4. Menu Utama

Gambar 5. Tampilan Popup Alert Dialog Keluar
            Pada menu utama terdapat image button sebanyak delapan jenis mobil suzuki. Maka, ketika di klik akan muncul tampilan sub menu berikut tampilannya.

Gambar 6. Tampilan Submenu APV

Gambar 7. Tampilan Submenu Carry

Gambar 8. Tampilan Submenu Futura

Gambar 9. Tampilan Submenu GrandVitara

Gambar 10. Tampilan Submenu Karimun Estilo

Gambar 11. Tampilan Submenu Swift

Gambar 12. Tampilan Submenu Splash
            Setelah muncul sub menu maka kita harus memilih tipe mobil yang di gunakan sesuai dengan jenisnya. Sebagai contoh kita memilih APV maka kita akan di hadapkan pada 3 pilihan seperti pada gambar 3.32 apabila kita memilih APV (M/T)  maka akan muncul tampilan utama seperti di bawah ini, setelah kita memilih 1 bulan /1000 KM.

Gambar 13. Tampilan menu utama

PENUTUP

            Pada kesempatan ini penulis akan memberikan kesimpulan mengenai tulisan dan aplikasi yang telah penulis buat sebelumnya. Dalam pembuatan aplikasi yang harus di lakukan adalah menginstall semua software pendukung, semisal JDK, JRE, Eclipse, emulator , dll. Software pendukung tersebut akan memudahkan kita dalam membuat suatu aplikasi.
            Setelah semua software pendukung terinstall maka hal yang perlu dilakukan adalah membuat rancangan tampilan dan navigasi. Rancangan tersebut digunakan sebagai gambaran dari tampilan pada aplikasi yang akan di buat. Kemudian, buatlah storyboard untuk menggambarkan pola-pola bagaimana aplikasi yang dibuat di jalankan. Setelah semua persiapan dilakukan maka mulailah kita menulis coding program dengan software, dalam hal ini penulis menggunakan Eclipse.
            Ketika aplikasi sudah selesai maka kita harus mencobanya dengan android emulator agar ketika terjadi error dapat di antisipasi. Apabila tidak terdapat error maka program yang dibuat dinyatakan berhasil.

DAFTAR PUSTAKA
[1]        Anonim, “Android (Sistem Operasi)”, http://id.wikipedia.org/wiki/Android_(operating_system), 2012, tanggal Akses 1 Juni 2013.
[2]        Anonim, “Java”, http://id.wikipedia.org/wiki/Java, 2012, tanggal akses 1 Juni 2013.
[3]        Anonim,” Keunggulan Android”, http://thekaku.com/keunggulan-android/, 2012, tanggal akses 28Mei 2013.
[4]        Anonim, “E-book :Membuat Aplikasi Android untuk Pemula”, http://www.perpusonline.com/ebook-membuat-aplikasi-android-untuk-pemula.html, 2011, tanggal akses 8 Juni 2013.
[5]        Every, Shwan Van. 2009. Android Pro Media.  United States of America: Apress.
[6]        Haseman, Chris.Android Essential.Heidelberg:Appres.2008.
[7]        Mulyadi. 2010. Membuat aplikasi untuk Android. Yogyakarta: Multimedia Center Publishing.
[8]        Murphy, Mark L. 2010. Beginning Android 2. United States of America: Apress.
[9]        Nazrudin Safaat. 2011. Pemograman Aplikasi Mobile Smartphone dan Tablet PC Berbasis Android. Bandung: Informatika.